Kamu pasti sudah tidak asing
dengan telur ayam. Ya, memang telur ayam merupakan salah satu makanan yang
sangat dikenal dan dekat dengan kita. Namun banyak dari kita yang belum
mengetahui apa saja manfaat kulit telur.
Bagi yang tidak tahu manfaat dari kulit telur tentu akan membuangnya karena
hanya dianggap sebagai sampah yang tidak ada gunanya, tetapi bagi mereka yang
mengetahui kegunaannya, pasti mereka akan memanfaatkannya.
Agar kamu jadi tahu apa saja kegunaan
dan manfaat kulit telur, berikut
akan diulas beberapa manfaat dan kegunaannya :
Manfaat Kulit Telur Untuk Membasmi Semut dan Kecoa
Jika kamu merasa terganggu dengan
keberadaan semut di rumah kamu, maka kamu dapat menggunakan kulit telur untuk
membasminya. Selain untuk membasmi semut, manfaat
kulit telur lainnya adalah untuk membasmi kecoa.
Bagaimana Caranya ?. Pertama-tama
kamu harus menjemur kulit telur hingga kering. Setelah kering, selanjutnya kulit
telur digiling hingga halus dan menjadi bubuk atau serbuk. Taburkan bubuk kulit
telur tersebut langsung ke semut atau kecoa yang kamu temui. Bubuk kulit telur
akan menyebabkan kecoa atau semut sulit untuk bergerak dan pada akhirnya akan
mati. Selain untuk membasmi semut dan kecoa, bubuk kulit telur dapat juga
digunakan untuk membasmi hama lainnya seperti keong, kutu, siput dan kumbang.
Bubuk kulit telur juga dapat kamu
taburkan ke permukaan daun tanaman kesukaan kamu sehingga hama-hama yang dapat
merusak daun akan menghindar sekaligus membunuh hama lainnya yang terdapat di
permukaan daun. Selain ke daun, kamu dapat menaburkan juga bubuk kulit telur ke
permukaan tanah.
Manfaat Kulit Telur Untuk Mengatasi Saluran Air Tersumbat
Tentu kamu pernah mengalami
masalah saluran air yang tersumbat, seperti di tempat kamu mencuci
piring/wastafel. Ketika tersumbat, cara yang biasa kamu lakukan adalah dengan
memompa atau menusuk-nusuk kotoran yang menyumbat saluran air tersebut. Cara
tersebut terkadang berhasil, bahkan tidak sedikit yang gagal.
Kamu mungkin belum tahu kalau
ternyata ada juga manfaat kulit telur
lainnya yang dapat membantu kamu mengatasi masalah saluran air yang tersumbat.
Untuk mengatasinya, kamu harus membuat bubuk kulit telur dengan cara dihaluskan
atau digiling. Sebaiknya kulit telur yang dihaluskan adalah kulit telur yang
sudah kering. Setelah halus dan menjadi bubuk, masukkan bubuk kulit telur
tersebut ke dalam saluran air yang tersumbat, kemudian biarkan selama satu
malam. Pastinya saluran air yang tadinya tersumbat akan lancar kembali keesokan
harinya. Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu dapat menambahkan sedikit cuka.
Manfaat Kulit Telur Untuk Pupuk Tanaman Alami
Manfaat kulit telur lainnya
yakni bisa menjadi pupuk tanaman. Hal ini disebabkan karena kulit telur memiliki
kandungan kalsium yang tinggi sehingga dapat hancur dengan sendirinya dan
terserap ke dalam tanah. Kandungan kalsium yang terdapat di kulit telur sangat
dibutuhkan oleh tanaman. Kamu hanya perlu memotong kulit telur menjadi
potongan-potongan kecil kemudian disebarkan ke sekitar tanaman atau bisa juga
dengan ditimbun dengan tanah. Tanaman sayuran, buah maupun tanaman bunga bisa
menjadi sangat subur.
Manfaat Kulit Telur Untuk Makanan Ternak
Jika kamu punya hewan ternak,
kamu dapat memanfaatkan kulit telur sebagai makanan hewan ternak kamu. Caranya
mudah, kulit telur yang sudah dihancurkan menjadi bubuk kemudian dicampurkan
dan ditambahkan ke makanan hewan ternak peliharaan kamu. Kandungan kalsium,
mineral dan zat besi yang terkandung di dalam kulit telur bisa menjadi nutrisi
tambahan bagi hewan ternak kamu. Kalsium akan menjadi nutri yang baik bagi
pertumbuhan khususnya hewan ungas seperti ayam, bebek atau burung.
Manfaat Kulit Telur Untuk Pembersih Peralatan Dapur
Satu lagi manfaat kulit telur
yang perlu kamu ketahui yakni sebagai pembersih peralatan dapur. Kamu hanya
cukup melumatkan kulit telur dengan cuka, selanjutnya bisa kamu gosokkan
langsung ke peralatan dapur yang kotor seperti panci yang berkerak atau piring
yang berlemak.
Manfaat Kulit Telur Untuk Kecantikan Wajah dan Kulit
Tentu kamu menginginkan punya wajah
dan kulit yang terawat, bersih dan bersinar. Ternyata manfaat kulit telur juga bisa
untuk kecantikan wajah dan kulit, melawan
penuaan dini, kulit lebih kencang serta membuat kulit bersih dan bersinar.
Caranya, kamu haluskan kulit telur dan campur dengan putih telur. Selanjutnya
kamu oleskan campuran tersebut ke kulit atau wajah dan biarkan selama 5- 10
menit sampai kering. Setelah itu bilas dengan air dingin. Itu salah satu cara
masker wajah yang bisa kamu lakukan.
Klik untuk mendapatkan Produk-Produk Perawatan Wajah Recomended
Klik untuk mendapatkan Produk-Produk Perawatan Wajah Recomended
Manfaat Kulit Telur Untuk Mengatasi Iritasi Kulit
Pertama-tama kamu masukkan pecahan
kulit telur yang sudah bersih ke dalam suatu wadah seperti piring atau mangkuk,
selanjutnya direndam dengan larutan cuka sari apel. Rendam selama 2 hari hari.
Terakhir oleskan atau kompres cairan tersebut ke kulit kamu yang terkena
iritasi. Selain untuk mengobati iritasi kulit, manfaat kulit telur lainnya juga bisa untuk mengobati gatal-gatal.
Manfaat Kulit Telur Untuk Mengurangi Rasa Pahit Kopi
Minum kopi memang nikmat, apalagi
jika disajikan ketika masih panas. Soal rasa, selera orang berbeda-beda, ada
yang suka kopi manis, namun tidak sedikit yang menyukai kopi pahit. Untuk kamu
yang tidak menyukai rasa pahit pada kopi, kamu bisa mencampurkan bubuk kulit
telur dengan kopi ketika kamu menyeduhnya. Campuran bubuk kulit telur dengan bubuk
kopi itu tidak akan menghilangkan aroma kopi, hanya mengurangi rasa pahitnya
saja.
Manfaat Kulit Telur Untuk Pemutih Pakaian
Kamu pasti bertanya-tanya, koq
bisa kulit telur memutihkan pakaian?. Kalau kamu tidak percaya dengan manfaat kulit telur yang satu ini, kamu
bisa segera mencobanya. Caranya mudah, kamu hanya mencampurkan bubuk kulit
telur ke rendaman cucian pakaian.
Bagaimana Cara Membuat Bubuk Kulit Telur?
Agar kamu bisa mendapatkan secara maksimal dari manfaat kulit telur, kamu harus tahu cara membuat bubuk kulit telur. Berikut ini cara membuat bubuk kulit
telur yang alami :
- Pilihlah jenis kulit telur yang baik dan berkualitas yakni kulit telur ayam kampung. Ayam kampung umumnya dibesarkan secara tradisional dan alamiah, tidak menggunakan obat.
- Bersihkan kulit telur dengan menggunakan air yang mengalir atau dari siraman air kran. Jaga jangan sampai membran tipis dalam kulit telur ikut tercuci atau terbuang.
- Rebuslah kulit telur yang sudah bersih kedalam air yang sudah mendidih. Kamu bisa merebusnya selama 15 menit atau sampai semua bagian kulit rata.
- Angkat rebusan kulit telur dan diamkan ditempat yang bersih selama 5 jam hingga kulit telur benar-benar kering.
- Kulit telur yang sudah kering selanjutnya kamu panggang kedalam oven dengan suhu 200 derajat Celcius.
- Terakhir, kamu giling kulit telur dan simpan di tempat yang bersih (steril).
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Capek baca artikel yang serius-serius, gantian lihat video-video seru...buat refreshing
No comments:
Post a Comment